Siapkan 461 Hektare Lahan, Metland Genjot Potensi Koridor Timur Jakarta

Berita Properti11 Dilihat
Bangunan Metland Smara Kertajati yang modern dan luas, dengan area parkir dan ballroom tradisional di depannya, berlokasi di dekat infrastruktur jalan raya.
Metland Smara Kertajati, hotel yang menggunakan nama filosofi “Smara”. Hotel ini menunjukkan adaptasi pasar Metland dari tamu pemerintah ke segmen MICE, acara sosial, dan kebutuhan pekerja kawasan industri. (Crop Video Drone Metland)

HomeBabby.my.id, (BEKASI) — PT Metropolitan Land Tbk (Metland) semakin agresif menggarap potensi koridor timur Jakarta. Kawasan ini dinilai memiliki prospek investasi menjanjikan, ditopang pembangunan infrastruktur besar-besaran, pertumbuhan kawasan industri, hingga kebutuhan hunian yang terus meningkat.

Wahyu Sulistio, Direktur Metland, mengatakan bahwa, Koridor timur Jakarta terus tumbuh menjadi kawasan yang sangat prospektif.

Baca Juga: Filosofi “Dicintai” dari Nama Metland Hotel: Taktik Brilian Jaga Bisnis Properti Berkelanjutan

“Dengan landbank yang kami siapkan, kami ingin memastikan pengembangan di kawasan ini sejalan dengan kebutuhan pasar, baik hunian, komersial, maupun hospitality,” kata Wahyu kepada HomeBabby.my.id.

Koridor Timur Jakarta Jadi Magnet Investasi Properti

Koridor timur Jakarta mencakup kawasan Bekasi, Cikarang, Cibitung hingga Kertajati, yang kini tumbuh pesat berkat pembangunan infrastruktur seperti jalan tol, jalur kereta cepat, serta Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB).

Menurut Wahyu, aksesibilitas yang semakin baik dan pertumbuhan pusat industri menjadikan kawasan timur Jakarta sebagai magnet investasi.

“Permintaan hunian akan terus tinggi, terutama dari masyarakat yang bekerja di kawasan industri,” ujarnya.

Baca Juga: Ruko Dharmawangsa Sold Out, Metland Kertajati Jadi Magnet Investasi Baru di Majalengka

Untuk ini, Metland memetakan strategi pengembangan sesuai dengan karakter kawasan. Metland Cibitung (220 hektar) dan Metland Cikarang (185 hektar), sebut Wahyu, diarahkan untuk pengembangan hunian karena tingginya permintaan dari masyarakat pekerja di kawasan industri.

progres metland cikarang, cluster derora tahap 2
Progres pembangunan perumahan Metland Cikarang. (Dok. Metland)

Adapun proyek Metland Kertajati (310 hektar), lebih fokus pada komersial dan hospitality, karena lokasinya strategis di sekitar BIJB serta memiliki potensi sebagai pusat pertumbuhan ekonomi baru.

“Kertajati memiliki prospek luar biasa dengan adanya bandara internasional. Kami sudah mulai dengan Hotel Metland Smara Kertajati, kemudian beberapa produk hunian dan komersial juga sudah terserap. Ke depan, tentunya akan dikembangkan sebagai kawasan terpadu dengan konsep mixed-use,” terang Wahyu.

READ  Kementerian PKP: Pemerintah Catat Realisasi 129.773 Rumah Subsidi KPR FLPP Hingga Juli 2025

Lebih lanjut, Wahyu bilang, dalam jangka panjang, proyek Metland Kertajati akan menjadi motor pertumbuhan ekonomi baru. Kehadiran Hotel Metland Smara Kertajati menjadi langkah awal sebelum pengembangan lebih luas dengan konsep mixed-use development.

Baca Juga: Cluster Derora Tahap 2 di Metland Cikarang Laris Manis, Separuh Unit Sudah Habis Terjual

“Kami ingin memperkuat positioning Metland sebagai pengembang yang menghadirkan ekosistem terpadu, sekaligus berkontribusi pada pertumbuhan ekonomi lokal dan regional,” jelas Wahyu.

Potensi koridor timur Jakarta – kawasan Metland Cibitung dengan Milenia Hub dan Stasiun Metland Cibitung
Milenia Hub dan Stasiun Metland Telaga Murni di Metland Cibitung menjadi bagian penting dalam pengembangan koridor timur Jakarta oleh PT Metropolitan Land Tbk (Metland). (Dok. Metland)

Wahyu memastikan, seluruh proyek residensial Metland di koridor timur Jakarta bakal terus meluncurkan produk baru di tahun depan. Proyek-proyek tersebut meliputi Metland Transyogi, Metland Cikarang, Metland Cibitung, dan Metland Kertajati.

“Produk baru akan kami sesuaikan dengan segmen pasarnya masing-masing, baik dari sisi desain, fasilitas, maupun harga. Fokus kami adalah relevansi dengan kebutuhan masyarakat,” tegas Wahyu.

Semua proyek yang dikembangkan Metland tersebut, ditopang dengan adanya aksesibilitas dan infrastruktur yang mumpuni.

Baca Juga: Bioskop Platinum Cineplex dan MR. DIY Ramaikan Metland Cibitung, Milenia City Jadi Pusat Gaya Hidup Modern

Sebut saja Metland Cibitung dan Karawang, dua proyek bersisian yang dekat dengan akses jalan tol, serta adanya stasiun KRL Metland Telaga Murni dalam kawasan Metland Cibitung. Bahkan ke depan, pembangunan MRT juga bakal dekat proyek yang dikembangkan Metland.

Metland juga melihat pentingnya infrastruktur pendukung lain di koridor timur Jakarta. Misalnya pengembangan akses jalan tol baru, pelebaran jaringan jalan arteri hingga peningkatan konektivitas transportasi publik antarkota yang dapat mempercepat mobilitas masyarakat.

Selain itu, perusahaan yang sudah berpengalaman 30 tahun di sektor properti ini terus mendukung pengembangan infrastruktur utilitas seperti jaringan listrik, air bersih dan internet berkecepatan tinggi, karena hal tersebut, karena sangat relevan dengan kebutuhan masyarakat modern.

READ  Filosofi "Dicintai" dari Nama Metland Hotel: Taktik Brilian Jaga Bisnis Properti Berkelanjutan

“Infrastruktur adalah katalis utama dalam meningkatkan nilai investasi. Setiap peningkatan aksesibilitas akan langsung berdampak pada naiknya daya tarik kawasan, termasuk pada properti Metland di wilayah tersebut,” kata Wahyu.

Baca Juga: Metland Kertajati, Motor Pertumbuhan Baru di Majalengka: Ruko dan Rumah Nyaris Sold Out!

Landbank 461 Hektare sebagai Fondasi Ekspansi

Pembangunan jembatan penghubung Metland Cibitung dan Metland Cikarang sebagai bagian pengembangan potensi koridor timur Jakarta
Pembangunan jembatan penghubung antara kawasan Metland Cibitung dan Metland Cikarang memperkuat konektivitas kawasan dan mendukung potensi koridor timur Jakarta. (Crop Video Drone Metland Cibitung)

Untuk menopang rencana ekspansi, Metland menyiapkan sekitar 461 hektare lahan di kawasan Jabodetabek maupun di luar Jabodetabek.

Wahyu menambahkan, landbank seluas 461 hektare tersebut akan menjadi modal penting bagi Metland untuk terus bertumbuh.

“Dengan fleksibilitas tersebut, kami dapat merespons cepat perubahan pasar sekaligus menjaga daya saing di tengah kompetisi yang ketat,” katanya.

Untuk diketahui, salah satu proyek yang bakal akan digarap Metland ke depannya berlokasi di Subang, Jawa Barat.

Baca Juga: Bidik Investor Asing, Metland Janjikan Keuntungan Investasi di Venya Villa Ubud

“Untuk saat ini kami belum bisa sampaikan informasi lebih lanjut soal proyek ini,” imbuhnya.

Proyek ini akan menambah deretan proyek-proyek Metland di koridor timur Jakarta. Metland menyambut persaingan di koridor timur Jakarta sebagai dorongan untuk terus berinovasi.

“Banyaknya pengembang di kawasan ini justru menjadi motivasi. Keunggulan kami ada pada rekam jejak panjang, lokasi strategis, serta konsep kawasan terpadu yang sudah terbukti memberi nilai tambah bagi konsumen,” jelas Wahyu.

Selain itu, Metland konsisten mengembangkan layanan purna jual dan digitalisasi untuk memperkuat pengalaman pelanggan.

Wahyu Sulistio menegaskan bahwa kawasan timur Jakarta kini menjadi salah satu wilayah dengan prospek investasi paling kuat di Jabodetabek.

Menurutnya, kenaikan nilai properti di koridor timur tercatat konsisten dalam beberapa tahun terakhir, seiring meningkatnya permintaan dan semakin lengkapnya fasilitas di kawasan tersebut.

READ  240 Unit Baru Masuk, Pasar Apartemen Sewa Jakarta Kian Kompetitif di Paruh Awal 2025

Baca Juga: Pendapatan Metland Naik 18%, Laba Rp469 Miliar: RUPST Setujui Dividen Rp86 Miliar

“Dengan kondisi ini, kawasan timur Jakarta menjadi magnet investasi yang besar, baik bagi end user maupun investor. Dan Metland, yang telah lama hadir di wilayah ini, berada pada posisi yang sangat strategis untuk menangkap peluang itu,” tambahnya.

***
Untuk berita santai yang tak kalah seru, mampir juga ke: PropertiPlus.com

*** Baca berita lainnya di GoogleNews

——— KONTAK REDAKSI:
Telepon/WA: 0821 2543 0279
Email Redaksi: [email protected]
Email Iklan: [email protected]

Artikel ini Disadur Dari Berita : https://propertiterkini.com/metland-genjot-potensi-koridor-timur-jakarta/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *