Pemprov Jakarta Tawarkan Korban Kebakaran Bukit Duri Pindah Ke Rusun Manggarai

Nasional306 Dilihat



RM.id  Rakyat Merdeka – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta membuka opsi relokasi ke rumah susun (rusun) dan program bedah rumah bagi warga terdampak kebakaran di Jalan Kutilang, Bukit Duri, Tebet, Jakarta Selatan. Kebakaran hebat melanda pemukiman padat penduduk di Bukit Duri dan menyebabkan kerusakan berat pada tiga bangunan, termasuk rumah kos.

Wakil Gubernur Rano Karno menyampaikan kesiapan pemerintah dalam menyalurkan bantuan dan menyediakan tempat tinggal sementara berupa rumah susun bagi warga yang terdampak.

“Salah satu kalau memang ada keinginan mereka, kita siapkan sebetulnya,” ujar Rano di Jakarta, Senin (21/7/2025).

Baca juga : Pemprov DKI Gercep Salurkan Bantuan Kepada Korban Kebakaran Tebet

Dia menjelaskan bahwa Pemprov siap memfasilitasi korban kebakaran di rumah susun, salah satunya di Rusun Pasar Rumput yang berada tidak jauh dari lokasi.

“Kita ada Rusun Pasar Rumput. Dulu teman-teman juga tahu di situ sebagian juga, mungkin di satu tower ada hampir 100 KK yang juga akibat korban kebakaran. Mereka tinggal di rusun,” kata Rano.

Meski demikian, Pemprov tidak akan memaksakan relokasi kepada warga yang tidak menghendaki.

Baca juga : Tinjau Korban Kebakaran Di Tebet, Wagub Rano Salurkan Uang Santunan

“Tapi itu kan kita tidak bisa maksa. Harus datang dari keinginan masyarakat itu sendiri,” tegasnya.

Menurut Rano, pemerintah telah menyiapkan sejumlah opsi rusun sebagai langkah antisipatif terhadap bencana serupa di masa mendatang.

“Tapi artinya kita menyiapkan beberapa rusun untuk mengantisipasi hal-hal seperti itu. Jadi artinya keinginan,” tambahnya.

Baca juga : Ditemani Koster, Gibran Blusukan Di Pasar Bali

Selain relokasi ke rumah susun, Pemprov DKI juga membuka kemungkinan bantuan bedah rumah bagi warga yang rumahnya mengalami kerusakan parah akibat kebakaran, selama proses hukum di lokasi telah selesai.

READ  Wujudkan Desentralisasi Politik, Gema Bangsa Jabar Gelar Konsolidasi

Diberitakan sebelumnya, berdasarkan papan informasi dari BPBD Jakarta di lokasi, kebakaran di Bukit Duri tersebut terjadi pada Sabtu (19/7/2025) pukul 06.22 WIB dan berhasil dipadamkan pada pukul 10.03 WIB. Dugaan penyebab kebakaran adalah korsleting listrik.


Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News


Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram “Rakyat Merdeka News Update”, caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.





Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *