RM.id Rakyat Merdeka – Maxwell kembali unjuk kualitas. Pemain asal Brasil itu mencetak gol saat Persija Jakarta menaklukkan Persis Solo 3-0 pada pekan ke-2 BRI Super League 2025/26 di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (16/8) malam.
Gol Maxwell lahir di menit 62. Menerima sodoran Witan Sulaeman, ia dengan tenang melepaskan tendangan mendatar yang tak mampu dibendung kiper Persis. Itu menjadi gol kedua Maxwell bersama Persija musim ini.
Baca juga : Gisella Anastasia, Masih Mau Nikah Lagi
Padahal, kedatangan Maxwell sempat diragukan. Rekam jejaknya biasa-biasa saja. Pemain bernama lengkap Emaxwell Souza de Lima ini lebih banyak berkarier di Brasil, membela Operario-RR, Cuiaba, CRB, Guarani, hingga Chapecoense. Ia juga pernah merantau ke Swedia bersama Kalmar FF, namun hanya mencatat satu assist dalam 14 laga.
Justru saat berseragam Operario-RR musim 2024/25, performa Maxwell mencorong. Dari 45 penampilan, ia menyumbang 11 gol dan satu assist. Catatan itu yang membuat Persija berani merekrutnya pada 5 Agustus 2025.
Baca juga : PLN EPI Ajak Anak Muda Tanam 530 Bibit Mangrove di Pesisir Jakarta
Kini, dua gol dari dua laga atau 111 menit permainan cukup untuk membungkam kritik. Maxwell bukan hanya adaptif, tapi juga serba bisa. Ia mampu bermain di sayap kiri, sayap kanan, maupun sebagai penyerang tengah.
Dengan kecepatan, kemampuan individu, serta naluri mencetak gol tajam, Maxwell berpotensi jadi senjata mematikan Macan Kemayoran di musim panjang BRI Super League.
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram “Rakyat Merdeka News Update”, caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.