Kementerian PKP Siap Alokasikan 5.000 Rumah Subsidi Untuk Pengemudi Blue Bird

Berita Properti40 Dilihat

HomeBabby.my.id(JAKARTA ) —  Menteri Perumahan dan Kawasan Permukiman (PKP) Maruarar Sirait melakukan pertemuan dengan Komisaris Utama Blue Bird, Bayu Priawan Djokosoetono di Kantor Kementerian PKP di Jakarta, Rabu (21/Mei/2025). Menteri PKP menyatakan siap mengalokasikan 5.000 unit rumah subsidi bagi pegawai dan mitra pengemudi Blue Bird.

“Saya bertemu dengan Komisaris Utama Blue Bird Bapak Bayu Priawan Djokosoetono didampingi Komisioner BP Tapera guna membahas alokasi rumah untuk karyawan dan pengemudi Blue Bird sebanyak 5.000 rumah subsidi FLPP,” ujar Maruarar Sirait.

Menurut Maruarar Kementerian PKP dan BP Tapera akan terus fokus untuk membantu berbagai segmentasi masyarakat berpenghasilan rendah termasuk mereka yang berprofesi sebagai supir taksi Blue Bird untuk bisa memiliki rumah subsidi yang berkualitas.

Adanya rumah subsidi yang layak huni dan berkualitas serta angsuran KPR bersubsidi yang terjangkau diharapkan dapat meningkatkan kesejahteraan sekaligus semangat kerja para pegawai dan mitra pengemudi Blue Bird.

“Kami mengajak BP Tapera untuk menjelaskan berbagai syarat dan mekanismenya. Selain itu juga batas penghasilan masyarakat yang bisa mendapatkan KPR FLPP ini. Kami ingin membantu pegawai dan mitra pengemudi Blue Bird agar memiliki rumah pertama dengan skema KPR FLPP,” ujar Maruarar.

Rumah Subisid : Kementerian PKP menyatakan siap mengalokasikan 5.000 unit rumah subsidi bagi pegawai dan mitra pengemudi Blue Bird. (foto ilustrasi/Dok. Kementerian PKP)

 

Kementerian PKP juga mengapresiasi BP Tapera telah berhasil merealisasikan penyaluran FLPP Kuartal I Tahun 2025 yang mencapai 53.874 unit. Jumlah realisasi FLPP tersebut naik 1.173,92 persen dari pencapaian Kuartal I Tahun 2024 sebesar 4.229 unit rumah.

Capaian FLPP ini merupakan yang paling besar sepanjang sejarah negara Indonesia. Apalagi jumlah KPR FLPP untuk rumah subsidi terus ditingkatkan dari sebelumnya 220.000 unit menjadi 350.000 unit.

Maruarar menyatakan siap untuk menyerahkan kunci rumah kepada para mitra pengemudi Blue Bird yang memang memenuhi syarat dan berhak mendapatkan KPR FLPP.

READ  APERSI Diminta Jadi Pengembang Bertanggung Jawab

“Rencananya akan kami laksanakan di Jawa Timur dan Jakarta. Kami juga siap mensosialisasikan manfaat KPR FLPP kepada serikat pekerja Blue Bird,” ujar Maruarar.

Blue Bird Dukung Program 3 Juta Rumah

Sementara itu Komisaris Utama Blue Bird Bayu Priawan Djokosoetono mengaku berterimakasih atas dukungan dan perhatian dari Kementerian PKP yang akan membantu pegawai dan mitra pengemudinya yang masih belum punya rumah dan mengontrak agar bisa memanfaatkan KPR FLPP.

Dengan adanya KPR FLPP juga sangat bermanfaat dan membantu pelaku usaha yang punya padat karya dan menilai sosialisasi program pemerintah khususnya pembiayaan perumahan bersubsidi ini sangat bagus dan perlu mendapat dukungan dari berbagai pihak.

“Blue Bird siap mendukung Program 3 Juta Rumah. Menurutnya dari sekitar 70.000 pegawai dan mitra pengemudi, saat ini estimasi masih ada sebanyak 15.000 orang belum memiliki rumah,” ujar Bayu Priawan.

 

***
Baca berita lainnya di GoogleNews

———
KONTAK REDAKSI:
Telepon/WA: 0821 2543 0279
Email Redaksi: [email protected]
Email Iklan: [email protected]

 

– Advertisement –

Demo Below News

Artikel ini Disadur Dari Berita : https://propertiterkini.com/kementerian-pkp-siap-alokasikan-5-000-rumah-subsidi-untuk-pengemudi-blue-bird/

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *