
RM.id Rakyat Merdeka – Ketua Umum Komunitas Penggerak Potensi Indonesia (KOPSINDO) Rambun Sumardi menyatakan dukungan penuh kepada Presiden Prabowo Subianto dan Menteri ESDM Bahlil Lahadalia dalam menertibkan praktik liar itu. Dia menegaskan, penambangan tanpa izin bukan sekadar pelanggaran hukum, melainkan ancaman nyata bagi kedaulatan sumber daya alam (SDA) dan masa depan bangsa.
“Demi menjaga keutuhan dan kedaulatan bangsa, kami mendukung penuh Presiden Prabowo Subianto menertibkan tambang ilegal sekaligus buzzer-buzzer yang kerap mengganggu stabilitas pemerintahan,” tegas Rambun di Jakarta, Senin (29/9/2025).
Baca juga : PKS Desak Pemerintah, Kendalikan Harga Pangan!
Rambun menilai, langkah Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) Bahlil Lahadalia yang konsisten menindak praktik pertambangan ilegal sudah sejalan dengan arahan Presiden. “Itu bukti pemerintah hadir untuk rakyat. Kami siap mengawal kebijakan ini,” ujarnya.
Data Kementerian ESDM menunjukkan, negara berhasil menguasai kembali 321,07 hektare lahan tambang yang beroperasi tanpa izin pinjam pakai kawasan hutan. Penertiban meliputi 148,25 hektare di Maluku Utara dan 172,82 hektare di Sulawesi Tenggara. Kementerian ESDM menegaskan pengawasan dan penindakan diperkuat bersama Satgas Penertiban Kawasan Hutan (Satgas PKH) Halilintar yang beranggotakan lintas kementerian dan aparat hukum.
Baca juga : PSAD UII Desak DPR-Pemerintah Serius Sahkan RUU Perampasan Aset
Menurut Rambun, keberhasilan ini menunjukkan komitmen nyata pemerintah menjaga tata kelola energi dan sumber daya mineral. “Ini bukan sekadar isu ekonomi, tapi tentang masa depan bangsa. Penertiban tambang ilegal harus dilihat sebagai langkah jangka panjang memperkuat kedaulatan negara atas sumber daya alam,” ujarnya.
KOPSINDO mengingatkan praktik tambang ilegal menggerus penerimaan negara dan merusak lingkungan yang pada akhirnya merugikan masyarakat luas. Karena itu, Rambun berharap pemerintah terus meningkatkan transparansi, memperkuat koordinasi dengan aparat penegak hukum, dan memberi sanksi tegas kepada pelanggar.
Baca juga : Dewi Yustisiana Dukung Langkah Tegas Pemerintah Stop Sementara 190 Tambang
“Kami percaya dengan pengawasan yang konsisten dan langkah tegas seperti yang sudah dilakukan Kementerian ESDM, praktik pertambangan ilegal akan semakin berkurang. Ini akan berdampak positif bagi penerimaan negara, lingkungan, dan kesejahteraan masyarakat,” katanya.
Dengan keberhasilan penertiban ratusan hektare lahan tambang ilegal dan komitmen pemerintah menegakkan tata kelola yang bersih, KOPSINDO menegaskan dukungannya terhadap Presiden Prabowo dan Menteri ESDM Bahlil Lahadalia. “Kami akan terus mengawal kebijakan ini demi menjaga merah putih dan memastikan masa depan bangsa tetap kokoh,” tutup Rambun.
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram “Rakyat Merdeka News Update”, caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.












