BPJS Ketenagakerjaan Salurkan 11 Triliun Bagi Pekerja Di DKI Jakarta

Nasional10 Dilihat



RM.id  Rakyat Merdeka – Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Kantor Wilayah DKI Jakarta hingga 25 November 2025 mencatat telah menyalurkan manfaat program sebesar Rp11,01 triliun.

Angka tersebut merupakan akumulasi dari manfaat yang dibayarkan melalui 20 kantor cabang yang tersebar di wilayah DKI Jakarta.

Kepala Kantor Wilayah BPJS Ketenagakerjaan DKI Jakarta Deny Yusyulian mengatakan manfaat terbesar berasal dari program Jaminan Hari Tua (JHT) yang porsinya mencapai 90,17 persen.

“Persentase JHT didominasi peserta yang mengundurkan diri (resign) dan terkena pemutusan hubungan kerja (PHK),” kata Deny di Jakarta, Kamis (27/11/2025).

Baca juga : KSPSI dan KOWAJA Jalin Kerja Sama Pengadaan Beras untuk Pekerja Jakarta

Rincian manfaat program itu terdiri dari JHT sebesar 90,17 persen atau senilai Rp9,93 triliun. Manfaat Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) tercatat sebesar 4,05 persen atau Rp446,3 miliar, disusul manfaat Jaminan Kematian (JKM) sebesar 2,12 persen atau Rp233,1 miliar.

Lalu, Jaminan Kehilangan Pekerjaan (JKP) mencapai 2,13 persen atau Rp234,2 miliar, dan Jaminan Pensiun (JP) sebesar 1,54 persen dengan nilai Rp169,4 miliar.

Hingga November 2025, lanjut Deny, BPJS Ketenagakerjaan Wilayah DKI Jakarta telah memberikan perlindungan kepada 6,7 juta pekerja.

Jumlah itu terdiri dari 5.635.851 pekerja sektor Penerima Upah (PU) dan 1.101.643 pekerja sektor Bukan Penerima Upah (BPU).

Baca juga : Dana Kelolaan Kinclong, BPJS Ketenagakerjaan Sabet 2 Penghargaan

Deny menegaskan, komitmen BPJS Ketenagakerjaan DKI Jakarta untuk memperluas cakupan kepesertaan, meningkatkan kualitas layanan, serta memperkuat jangkauan perlindungan bagi pekerja di seluruh sektor.

Deny mengaku terus berkomitmen meningkatkan cakupan kepesertaan dan kualitas layanan, termasuk memastikan layanan klaim tetap mudah dan cepat.

“Dengan program BPJS Ketenagakerjaan, kami berharap dapat memberikan rasa aman bagi pekerja serta meningkatkan kesejahteraan peserta dalam menghadapi berbagai risiko kerja,” ujarnya.

READ  Aguan Kolaborasi Dengan PKP Dalam Pembangunan & Renovasi Rumah Untuk Rakyat

Ia juga mengingatkan bahwa peserta kini dapat mengakses berbagai informasi manfaat program dengan lebih cepat melalui aplikasi Jamsostek Mobile (JMO) dari ponsel.

Baca juga : Cukupi Tenaga Kesehatan, DKI Tawarkan Beasiswa Kedokteran Untuk Warga Jakarta

Melalui aplikasi tersebut, peserta dapat mengecek saldo JHT secara real-time, melihat rincian saldo, mengajukan klaim secara online, hingga memperbarui data diri dengan lebih mudah.


Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News


Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram “Rakyat Merdeka News Update”, caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.





Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *