Berkunjung Ke SR 16 Malang, Mensos Disambut Puisi Menari di Atas Matahari

Nasional44 Dilihat



RM.id  Rakyat Merdeka – Menteri Sosial Saifullah Yusuf disambut penuh haru saat berkunjung ke Sekolah Rakyat Menengah Pertama (SRMP) 16 Malang, Senin (8/9/2025). 

Seratusan siswa menampilkan yel-yel, dilanjutkan pembacaan puisi berjudul Menari di Atas Matahari karya guru Bahasa Indonesia, Ahmad Faturizqi.

Tiga siswa Begja Sudira Wicaksana, Syarif Hidayatullah, dan Muhammad Irham Nizawi—membacakan puisi itu dengan penghayatan tinggi hingga mendapat tepuk tangan dari Gus Ipul. 

Baca juga : Tinjau SRMP 14 Batu, Mensos Janji Fasilitas Sekolah Ditingkatkan

“Puisi ini diciptakan untuk mewakili keadaan anak-anak, meski ada rasa sakit dan tidak nyaman, namun mereka bertekad menggapai cita-cita,” ujar Ahmad.

Dalam dialognya, Gus Ipul sapaan bekennya ini mengakui, Sekolah Rakyat menghadapi tantangan mulai dari adaptasi siswa dengan sistem asrama, hingga keterbatasan guru dan sarana. Namun, ia optimistis semua bisa diatasi. 

“Alhamdulillah kondisi sudah stabil, anak-anak semakin nyaman,” katanya.

Baca juga : Kunjungi Keluarga Affan, Mensos Serahkan Santunan Kematian

Mensos menegaskan pembangunan gedung permanen untuk SRMP akan dimulai tahun ini dengan target kapasitas seribu siswa dari SD, SMP hingga SMA. 

Selain itu, setiap siswa menjalani pemeriksaan kesehatan dan mendapatkan medical record untuk mendukung pemberian gizi yang sesuai.

Ia juga menekankan pentingnya pemetaan potensi lewat program talent DNA agar guru dapat membimbing sesuai bakat masing-masing anak. 

Baca juga : Demo Berujung Ricuh, Muzani Berduka Atas Wafatnya Affan Kurniawan

“Setiap siswa punya keunggulan dan genius-nya sendiri,” jelasnya.

Kunjungan Gus Ipul ditutup dengan makan siang bersama siswa-siswi. Anak-anak tampak antusias, bahkan beberapa berebut meminta tanda tangan sang menteri.


Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News

READ  Intip Kelebihan Fitur Keamanan Mitsubishi Xforce


Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram “Rakyat Merdeka News Update”, caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.





Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *