Jakarta, propertyandthecity.com – Golden Property Awards (GPA) 2025 memasuki dekade pertamanya dengan tema “The Legacy”. GPA hadir untuk menegaskan komitmen dalam menghadirkan penghargaan properti yang berbasis riset dan integritas. Ajang ini bukan hanya sekadar pemberian penghargaan, tetapi simbol kredibilitas yang dibangun melalui data, riset, dan verifikasi lapangan yang kuat.
Sepuluh Tahun Perjalanan Golden Property Awards
Sejak pertama kali digelar pada 2015, GPA telah menjadi ajang yang tidak hanya mengapresiasi pengembang besar, tetapi juga memberikan penghargaan kepada pengembang menengah, kecil, hingga proyek rumah subsidi yang jarang mendapatkan perhatian. Menurut Ali Tranghanda, CEO Indonesia Property Watch (IPW), GPA dibangun untuk memenuhi kebutuhan akan penghargaan yang kredibel dan dapat dipertanggung jawabkan.
“Kami ingin GPA jadi benchmark properti Indonesia. Supaya saat konsumen melihat logo GPA, mereka tahu proyek ini sudah lolos proses seleksi yang terpercaya,” ujarnya.
Ciptakan “New Standard” di Dunia Properti
Ali menjelaskan bahwa GPA lahir dari keprihatinan atas banyaknya penghargaan di industri properti yang hanya berfokus pada aspek seremonial tanpa mengutamakan integritas dan objektivitas.
“Golden Property Awards muncul dari keprihatinan kami di dunia properti. Kami ingin mendefinisikan ulang arti sebuah ‘award’, bukan sekadar seremoni yang dibagikan lalu selesai,” ungkapnya. GPA dirancang untuk menjadi penghargaan yang tidak hanya sekadar simbol, tetapi berbasis riset yang mendalam dan objektif.
Proses penilaian yang ketat menjadi landasan utama GPA. Selama lebih dari enam bulan, proyek-proyek properti dinilai melalui survei lapangan, wawancara dengan konsumen, dan evaluasi langsung terhadap berbagai proyek di seluruh segmen properti.
“Bisa kami katakan bahwa Golden Property Awards menjadi satu-satunya penghargaan properti yang berbasis riset. Semua yang kami lakukan didasari oleh data dan informasi yang akurat,” tambah Ali.

GPA memberikan penghargaan kepada proyek-proyek properti dengan kategori yang disesuaikan dengan skala dan wilayah, sehingga memberikan kesempatan yang sama bagi seluruh pelaku industri untuk diapresiasi. Selain itu, penghargaan juga diberikan kepada individu-individu yang memberikan kontribusi signifikan terhadap perkembangan industri properti Indonesia.
Kolaborasi dengan Rumah123
Kolaborasi dengan Rumah123, bagian dari 99 Group Indonesia, memperkuat kredibilitas GPA. Sebagai platform properti terbesar di Indonesia, Rumah123 memastikan bahwa penghargaan ini dapat menjadi acuan kredibilitas yang diandalkan oleh konsumen.
“Golden Property Awards ini lebih dari sekadar penghargaan. Kami menciptakan standar baru yang bisa menjadi inspirasi bagi pemenang dan pihak lain di industri ini,” kata Bayu Kresna, Head of Brand and Marketing Communications Rumah123.
Bayu juga menegaskan pentingnya memastikan setiap developer yang dinilai memiliki kualitas dan kredibilitas di industri properti.
“Kami juga ingin memastikan bahwa penghargaan ini bukanlah penghargaan abal-abal. Jadi, dengan konsistensi yang kami jaga, hasil penilaian yang panjang, dan standarisasi penilaian yang kuat, ini menjadi simbol komitmen kami untuk menciptakan validasi dan standarisasi baru dalam penghargaan, khususnya di industri properti,” jelasnya.
Ali menegaskan, pengakuan terhadap sebuah proyek properti tidak bisa diberikan secara sembarangan. Oleh karena itu, GPA memastikan seluruh proses penilaian dilakukan oleh lembaga independen yang kompeten dan menggunakan metodologi berbasis riset yang terukur.
“Kalau pengembang menilai dirinya sendiri, tentu hasilnya tidak objektif. Di sinilah pentingnya peran lembaga independen yang menilai dengan standar yang terukur dan dapat dipertanggungjawabkan,” tambahnya.
Siap Menapaki Dekade Baru
Dengan semangat yang terus berkembang, GPA 2025 memperkenalkan tema “The Legacy” untuk mempertegas bahwa penghargaan ini telah menjadi simbol dari standar baru dalam industri properti Indonesia. Ali menegaskan, “Kami ingin GPA jadi benchmark properti Indonesia. Supaya saat konsumen melihat logo GPA, mereka tahu proyek ini sudah lolos proses seleksi yang terpercaya.”
Dengan komitmen yang lebih besar, lebih inklusif, dan lebih bermakna, Golden Property Awards 2025 terus berkontribusi untuk menciptakan ekosistem properti yang lebih transparan dan terpercaya.

Artikel ini Disadur Dari Berita : https://propertyandthecity.com/golden-property-awards-2025-penghargaan-properti/