RM.id Rakyat Merdeka – Empat tahun lalu, Catrin Sinaga hanya bisa membayangkan seperti apa rasanya duduk di bangku perkuliahan di luar negeri.
Kini, ia tak hanya pernah merasakannya—ia telah menamatkan studinya dengan gemilang. Putri asal Kabupaten Dairi, Sumatera Utara, ini baru saja menyelesaikan pendidikan sarjana selama empat tahun di Central South University, yang merupakan salah satu universitas terbaik di China, jurusan Mineral Processing Engineering.
Perjalanan pendidikannya bukan hanya menjadi pencapaian pribadi, tetapi juga cermin keberhasilan sebuah inisiatif sosial dari sektor industri pertambangan di daerahnya.
Catrin adalah satu dari 12 putra-putri terbaik Dairi yang menerima beasiswa penuh dari PT Dairi Prima Mineral (PTDPM), sebuah perusahaan tambang timah hitam dan seng yang berada di daerah Sopokomil, Kecamatan Silimia Punga Pungga, Kabupaten Dairi.
Program beasiswa ini merupakan bagian dari komitmen perusahaan untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia di sekitar wilayah operasionalnya.
Baca juga : Lestari Moerdijat Dorong Berbagai Upaya Pemenuhan Hak Anak Atas Informasi Yang Layak
Pendidikan sendiri menjadi salah satu pilar utama dalam Program Pengembangan dan Pemberdayaan Masyarakat (PPM) yang dijalankan perusahaan.
“Banyak ilmu yang bermanfaat saya dapatkan, dan tentunya ilmu ini saya harapkan bisa saya manfaatkan untuk membangun daerah saya ke depan,” ungkap Catrin.
Ia tidak bisa menyembunyikan rasa haru dan syukurnya.
“Saya sangat senang dan bahagia karena saya bisa selesai tepat waktu. Saya juga mengucapkan terima kasih dan penghargaan yang tinggi kepada PT Dairi Prima Mineral yang telah memberikan beasiswa penuh dan dukungan yang luar biasa,” tutur Catrin.
Chief Legal and External Relation Officer PT Dairi Prima Mineral Radianto Arifin mengatakan, lebih dari sekadar bantuan finansial, program beasiswa yang dimulai sejak 2019 ini dirancang untuk menyiapkan generasi muda Dairi agar siap bersaing dalam dunia kerja yang makin global dan kompleks.
Baca juga : Wapres Gibran Sowan Ke Gus Iqdam, Bahas Anak Muda Dan Bangsa
“PT Dairi Prima Mineral menilai bahwa penguatan Sumber Daya Manusia (SDM) lokal bukan hanya investasi sosial, melainkan fondasi penting bagi keberlanjutan jangka panjang perusahaan dan daerah. Dalam pernyataan resminya, manajemen perusahaan menyampaikan kebanggaannya terhadap capaian para penerima beasiswa,” ujar Radianto.
Ia percaya, keberhasilan Catrin dan penenerima beasiswa lainnya bukan hanya milik pribadi, tetapi kebanggaan bersama masyarakat Dairi.
“Kami berkomitmen untuk terus mendukung pengembangan pendidikan sebagai jalan membangun masa depan yang lebih baik,” ujar Radianto.
Kini, dengan bekal ilmu dan pengalaman internasional ditangan, Catrin Bersama 11 orang penerima beasiswa lainnya diharapkan dapat membawa perubahan positif bagi Kabupaten Dairi.
Mereka bukan hanya menjadi bukti bahwa putra-putri daerah mampu bersaing di kancah global, tetapi juga simbol harapan bahwa investasi di bidang pendidikan akan selalu membuahkan hasil yang luar biasa.
Baca juga : Pemkab Sleman Catat Transaksi Pengadaan Digital Tertinggi Nasional
Sebelas orang lainnya telah berhasil menamatkan studi mereka pada 2022 dan sebagian besar pada 2025 namun berbeda jurusan dengan Catrin, yakni jurusan Mechanical Automation & Manufacture.
Program lainnya dibidang pendidikan yang dilakukan perusahaan antara lain membantu renovasi taman baca serta buku bacaan, honor guru pengawas taman baca, apresiasi berupa tas sekolah bagi siswa berprestasi di 6 desa yang ada di Kecamatan Silima Pungga Pungga, Kabupaten Dairi, Sumatera Utara.
Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News
Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram “Rakyat Merdeka News Update”, caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.