Pemprov DKI Bakal Gelar Operasi Modifikasi Cuaca Untuk Kurangi Curah Hujan

Nasional250 Dilihat



RM.id  Rakyat Merdeka – Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta terus memantau kondisi cuaca dan intensitas curah hujan guna mengantisipasi dampak yang ditimbulkan.

Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung mengaku tak memungkiri jika intensitas curah hujan tinggi, maka Operasi Modifikasi Cuaca (OMC) akan dilakukan.

Baca juga : Pemprov DKI Wajibkan PIK Kelola Sampah Sendiri, Dilarang Bebani Bantargebang

“Sekarang ini ya kita monitor. Karena namanya cuaca ekstrem ini setiap waktu bisa berubah. Kalau diperlukan ya pasti kita modifikasi (cuaca),” ujar Pramono, Rabu (9/7/2025).

Jika diperlukan, sambung Pramono, nantinya Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) akan melaporkan terkait pelaksanaan OMC. Hingga saat ini, menurutnya intensitas curah hujan di Jakarta masih belum terlalu tinggi dibandingkan daerah lainnya.

Baca juga : Modifikasi Cuaca Cegah Hujan Ekstrem Dan Banjir

“Memang kalau dilihat selama kemarin sampai sekarang kan memang curah hujannya tidak terlalu tinggi di Jakarta, di atas masih tinggi. Jadi kalau di atas didorong, kan dorongnya ke Jakarta atau ke laut, nanti malah bebannya jadi beban Jakarta,” jelas dia.

Meski demikian, Pramono menyampaikan banjir yang berdampak di sejumlah wilayah di Jakarta telah tertangani dengan baik. Pemprov DKI juga akan membersihkan saluran-saluran air yang tersumbat di sejumlah jalan protokol, sehingga tidak menyebabkan genangan.

Baca juga : Kemenkes Gelar Roadshow Edukasi Gizi dan Cek Kesehatan Gratis pada Remaja

“Di beberapa daerah termasuk di ruas Kuningan, itu memang ada model air masuk itu yang gampang sekali tersumbat oleh dahan. Sehingga yang seperti itu saya minta untuk diganti,” tandas Pram.


Update berita dan artikel RM.ID menarik lainnya di Google News


Dapatkan juga update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari RM.id. Mari bergabung di Grup Telegram “Rakyat Merdeka News Update”, caranya klik link https://t.me/officialrakyatmerdeka kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

READ  Diungkap Gubernur Aceh, Ada Energi Dan Gas Di 4 Pulau Yang Diserahkan Ke Sumut





Source link

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *